SILABUS DAN RPP

CHAT

Tulisanku

Unduh Kurikulum 2013

Video

Rabu, 21 Maret 2012

Batik Monokromatik

BATIK MONOKROMATIK

Batik modern adalah batik yang diproses dengan teknik baru. Batik modern dapat pula disebut sebagai batik kreasi baru. Dalam teknik batik modern menggunakan cara-cara modern yang tidak dikenal sebelumnya.  Warn-warna yang digunakan tidak seperti batik tradisional yang hanya menggunakan warna merah, sogan, biru dan hitam. Akan tetapi batik modern lebih banyak menggunakan warna-warna eksperimen (hasil percobaan). Ragam hias yang digunakan tidak mengandung simbol-simbol tertentu.

A. Pengertian Batik Monokromatik

Monokromatik berasal dari kata mono dan chrom. Mono artinya satu atau tunggal, chrom artinya warna. Jadi monokromatik berarti memiliki warna tunggal atau satu warna. Oleh karena itu batik monokromatik hanya mempunyai satu jenis warna. Yang termasuk batik monokromatik adalah batik kelengan dan batik putihan.
Batik monokromatik menggunakan dua atau lebih warna yang sejenis. Misalnya biru dan biru tua, hijau muda dan hijau tua, merah muda dan merah tua.

Ada 2 jenis batik monokromatik yaitu :
1. Batik dengan warna putih pada bagian motif dan warna pada bagian luar motif.
2. Batik tua dan muda yang sejenis, yaitu batik dengan warna muda pada bagian motif dan warna tua pada bagian luar motif.

B. Teknik Membuat Batik Monokromatik

Pada bagian awal telah disinggung bahwa ada dua jenis batik monokromatik, yaitu batik dengan bagian motif tetap berwarna putih dan batik pada bagian pola berwarna muda. Perbedaan dari keduanya adalah pada langkah awalnya. Batik dengan bagian motif tetap berwarna putih dikerjakan hanya dengan sekali pewarnaan, sedangkan batik monokromatik dengan warna tua dan muda dikerjakan dengan dua kali perwarnaan. Pewarnaan yang pertama dilakukan sebelum kain di batik (dicap) sebagai warna dasar dan sekali lagi setelah kain di batik.

C. Batik Simbut dan Kelengan

Apa yang dimaksud batik kelengan dan batik simbut itu ? Batik kelengan yaitu cara pembuatan batik dengan satu kali celupan warna sehingga motif yang dihasilkan tetap putih berupa warna mori. Batik simbut adalah batik kuno yang ditemukan di daerah Banten. Menurut sejarah pembuatan batik simbut ini tidak menggunakan lilin malam. Sebagai perintangnya digunakan bubur ketan. Kemungkinan saat batik simbut ditemukan belum dikenal lilin malam. Teknik ini mempunyai kelemahan karena perintang tidak bisa menembus kain mori. Selain itu warna masih bisa merembes ke kain yang dilapisi perintang. Pada percobaan perintangan sederhana dengan menggunakan bahan bubur kanji kental atau pasta semen.

0 komentar:

P.pw - Shorten urls and earn money!

BATIK KLS 3

BATIK KLS 4

BATIK KLS 5

BATIK KLS 6

Pilih Bahasa

KALENDER

Arsip Blog

Matematika, 4,5,6

CMS Formulasi

M-edukasi

www.m-edukasi.web.id blog guru
Sahabat Edukasi

Tentang Saya

Pimpinan Ranting Muhammadiyah Kramatsari
Lihat profil lengkapku